Top Ad unit 728 × 90

Sandiaga: Harga Kebutuhan Pokok Naik, Tempe Jadi Setipis Kartu ATM


RAKYAT SOSMED - Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno kembali menyinggung dampak rupiah melemah terhadap harga kebutuhan pokok. Dalam konferensi pers di Jalan Kertanegara, Jakarta, Jumat malam, 7 September 2018, Sandiaga mengatakan pelemahan rupiah membuat harga kebutuhan pokok naik dan sulitnya lapangan pekerjaan.

Sandiaga memaparkan berdasarkan kunjungannya di berbagai daerah, masyarakat tidak pernah menanyakan komposisi Timses pasangan Prabowo-Sandiaga. "Masyarakat selalu menanyakan masalah ekonomi seperti harga kebutuhan bahan pokok yang naik dan lapangan kerja yang sulit. Rakyat tidak pernah menanyakan terkait Tim Sukses," ucapnya.

Dia mengatakan koalisi Prabowo-Sandiaga tidak mau terdiskoneksi dengan keinginan rakyat yang selalu menyampaikan aspirasi dan keluhannya terkait kondisi ekonomi yang masih sulit.

Menurut dia, kondisi ekonomi saat ini sangat sulit, misalnya, di pedagang tempe yang mengecilkan ukuran tempe dan diibaratkan setipis kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM).

"Saya bertemu Ibu Yuli di Duren Sawit yang mengatakan ukuran tahu yang diproduksinya dikecilkan karena tidak mungkin menaikan harga tahu disebabkan faktor daya beli," katanya.

Calon Presiden Prabowo Subianto menilai tim sukses pemenangan di Pemilu Presiden 2019 adalah hal teknis, namun masalah ekonomi terutama soal rupiah melemah merupakan persoalan bangsa sehingga harus diutamakan.

"Masalah ekonomi adalah persoalan bangsa, ini masalah fundamental bangsa yang muncul di mana-mana. Bagaimana kita harus hati-hati terhadap rupiah dan bertanggung jawab, dan kami tidak mau bicara tanpa perhitungan," kata Prabowo dalam konferensi pers di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta, Jumat malam, 7 September 2018.

Sandiaga: Harga Kebutuhan Pokok Naik, Tempe Jadi Setipis Kartu ATM Reviewed by Wakil Sosmed on September 07, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by WASOS © 2014 - 2015
Powered By Blogger, Designed by MasalahTekno

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.